Jalur Pendaftaran UNHAS Makassar 2017/2018

Jalur Pendaftaran UNHAS Makassar 2015/2016
Source : Google Maps Peta Universitas Hasanuddin


1. Pendaftaran Online SNMPTN UNHAS 2017/2018


SNMPTN adalah jalur seleksi masuk ke perguruan tinggi negeri yang dilakukan melalui jalur undangan di sekolah-sekolah. Sekolah yang mendapat undangan bisa mengajukan siswanya untuk mengikuti seleksi tersebut. Hanya siswa yang mendapat undangan dari sekolah yang bisa mengikuti seleksi tersebut.

Siswa pendaftar bisa melakukan pendaftaran SNMPTN menggunakan NISN dan Password yang diberikan oleh kepala sekolah pada saat verifikasi data PDSS. Siswa pendaftar bisa login ke www.snmptn.ac.id untuk melakukan pendaftaran dengan menggunakan NISN dan Password yang telah diberikan. Kemudian siswa mengisi data-data secara lengkap dan benar. Dan akhirnya cetaklah kartu tanda pendaftaran online sebagai tanda bukti peserta SNMPTN.

Calon mahasiswa harus mempersiapkan berkas-berkas yang diperlukan untuk melakukan pendaftaran. jika semua berkas sudah siap, maka tinggal mempersiapkan diri untuk menghadapi ujian dengan cara belajar sungguh-sungguh. Dengan belajar senaksinal mungkin, semoga hasil yang diinginkan bisa tercapai.

2. Pendaftaran Online SBMPTN UNHAS 2017/2018

Seperti tahun-tahun sebelumya,pada tahun ini juga UNHAS membuka jalur penerimaan calon mahasiswa melalui jalur SBMPTNSBMPTN adalah jalur seleksi masuk perguruan tinggi setelah SNMPTN. Calon mahasiswa bisa melakukan pendaftaran ke situs resmi www.sbmptn.or.id dengan menggunakan KAP (Kode Akses Pendaftaran) dan PIN. Disana calon mahasiswa harus mengisi data-data lengkap dan benar. Jika sudah lengkap dan benar, calon mahasiswa bisa mencetak kartu tanda peserta dengan resolusi 300 dpi.

Catatan!!! Calon mahasiswa pendaftar bidikmisi tidak harus membayar di Bank untuk mendapatkan KAP dan PIN, karena KAP dan PIN bisa didapatkan setelah mengisi data pendaftaran Bidikmisi.

Ujian untuk SBMPTN terdiri atas ujian tertulis dan ujian keterampilan. Ujian tertulis dilaksanakan untuk seluruh peserta SBMPTN, sedangkan tambahan berupa ujian keterampilan dilaksanakan untuk calon mahasiswa yang mengambil program studi bidang seni dan keolahragaan.
Ujian Tertulis
Ujian tertulis terdiri dari tiga kelompok ujian, yaitu saintek, soshum, dan campuran.

Ujian Keterampilan

Ujian keterampilan mencakup berikut ini:
Tes Menggambar, Seni Tari berupa Tes Tari, Tes MusikalitasTes Praktik Monolog Bentuk serta Tes Pengetahuan, dan masih banyak tes-tes lainnya. 
Ujian Keterampilan Bidang Ilmu Keolahragaan terdiri dari :
Tes Kesehatan danTes Kemampuan Fisik.

3. Pendaftaran Online Jalur Bidikmisi UNHAS 2017/2018

Bidikmisi merupakan program bantuan biaya pendidikan yang diberikan oleh pemerintah (DIKTI) kepada calon mahasiswa yang kurang mampu secara finansial. Mereka yang mampu secara finansial dilarang untuk mendaftar jalur Beasiswa Bidikmisi. Pada tahun ini, Universitas Hasanudin membuka jalur seleksi Beasiswa Bidikmisi. Calon mahasiswa yang berminat dan telah memenuhi persyaratan bisa mendaftar di situs resminya yaitu  bidikmisi.dikti.go.id.

4. Pendaftaran Online Jalur Masuk KERJASAMA UNHAS 2017/2018

Jalur ini dilaksanakan oleh perusahaan milik pemerintah atau BUMN yang memiliki kerja sama dengan Universitas Hasanudin. Bagi calon mahasiswa yang ingin melakukan pendaftaran bisa mengakses situs resminya yaitu unhas.ac.iddan untuk persyaratan atau Info lebih lengkap lainnya bisa dibaca di situs tersebut.

5. Pendaftaran Online Jalur PM JNS UNHAS2017/2018

Jalur PM JNS merupakan jalur seleksi mandiri yang diadakan oleh Universitas Hasanudin untuk calon mahasiswa yang mempunyai kemampuan akademik dan kemampuan finansial. Untuk Info lebih lengkap dan untuk melakukan pendaftaran bisa mengakses situs resminya yaitu unhas.ac.id.

INFORMASI UPDATE UNHAS UNTK JALUR MASUK 2016/2017 DISINI JALUR MASUK UNHAS 2016/2017

Komentar Anda di rwblog.id adalah tanggapan pribadi, kami berhak menghapus komentar yang mengandung kata-kata pelecehan, intimidasi, dan SARA.
EmoticonEmoticon