Simpel Tunnel SSH pengganti Bitvise dan Proxifier

Karena beberapa hari yang lalu ada salah satu pembaca di blog ini yang bertanya tentang Simpel Tunnel, oleh karena itu pada kesempatan ini saya akan berbagi sebuah Simpel Tunnel yang bernama NSimple Tunnel.

Alat ini sendiri bisa dikatakan adalah Bitvise dan Proxifier yang di satukan sehingga penggunaanya menjadi lebih mudah, tanpa mengkoneksikan secara manual dari bitvise ke proxifier. Jadi sahabat hanya perlu mengisi Host, Username, Password, Port dan mengisi port inject sesuai inject yang digunakan sahabat serta memilih berapa bitvise yang akan sahabat gunakan.

Alat ini juga adalah alat yang paling tepat untuk pemula dalam dunia penikmat inet gratis dengan SSH, agar lebih mudah saja, namun saya sarankan sahabat juga belajar menggunakan Bitvise dan Proxifier, agar lebih mengerti cara kerjanya.

Nah kembali ke topik, untuk lebih jelasnya silahkan perhatikan gambar di bawah ini, sekaligus link downloadnya
Simpel Tunnel untuk SSH pengganti Bitvise dan Proxifier

Simpel Tunnel di atas sebenarnya punya banyak fitur, namun saya hanya menjelaskan secara penggunaannya saja, agar lebih mudah di pahami.

Jadi ketika sahabat menggunakan Simpel Tunnel ini, sahabat tidak perlu lagi membuka bitvise dan Proxifier dan tentu saja tidak perlu mengatur port lagi pada proxifier, cukup sesuaikan port Inject saja, lalu terakhir klik Connect, Ok sampai disini dulu.

untuk sahabat yang punya pertanyaan, jangan ragu berkomentar :D

2 komentar

Saya pakai persis seperti ini gan.
Nah, masalahnya saat saya coba connect dgn Bluestack, ternyata tdk bisa.
Saya cari2 solusinya di Google, memang ada, tp yang ada hanya solusi untuk yang memakai Bitvise dan Proxifier.. tidak ada untuk Simple Tunel seperti ini.
Mohon bantuannya :)

sebenarnya saya belum pernah gunakan bluestack dengan jaringan SSH gan, tapi pengaturannya sama kok. bagaimana dengan trik menggunakan bitvise dan proxifier ke bluestack gan?? kalau yang di atur hanya di proxifier, bisa kok gan. tinggal star di simpel tunnel, nanti akan muncul icon tray proxifier di bwah samping kiri, tinggal klik iconnya lalu atur sesuai tutorial yg agan dapat

Komentar Anda di rwblog.id adalah tanggapan pribadi, kami berhak menghapus komentar yang mengandung kata-kata pelecehan, intimidasi, dan SARA.
EmoticonEmoticon