Pemikiran FIlsafat |
Manusia yang sedang memikir atau
mengevaluasi segenap pengetahuan yang telah dimiliki disebut dengan
berfilsafat. Ciri-ciri pemikiran
filsafat seperti berikut ini.
Menurut Drs. Suyadi M.B :
1. Menyeluruh
2. Mendasar
3. spekulatif
Menurut I.C Lewis :
1. Sangat umum/universal
2. Tidak faktual
3. Bersangkutan dengan nilai
4. Berkaitan dengan arti
5. Implikatif
Menurut O. Kattsoff :
1. Merupakan konseptual
2. Adanya hubungan antarjawaban filsafat
3. Merupakan system yang koheren
4. Hasil perenungan kefilsafatan
5. Tidak mengandung pernyataan-pernyataan
yang saling bertentangan
6. Merupakan hasil pemikiran secara rasional
7. Bersifat menyeluruh/universal
8. Hasil perenungan kefilsafatan yang
melahirkan pandangan hidup dan pandangan dunia
Menurut AKI :
1. Merupakan hasil perenungan (kontemplasi)
dan refleksi budi manusia yang sedalam-dalamnya
2. Mempersoalkan segala sesuatu yang ada
dalam realitas, pikiran, maupun kemungkinan
3. Mengkaji objeknya secara esensial(
radikal, universal, dan sistematis)
4. Bersifat rasional, analitis, sistematis,
spekulatif, dan umum
5. Mendekati masalahnya secara epistemologis,
ontologis, dan aksiologisnya
6. Melihat/mengkaji objeknya secara
holistic,komprehensif, dan universal
7. Bertujuan mencari kearifan dan
hikmah-hikmah kebijaksanaan untuk mendapatkan pandangan hidup dan pandangan
dunia
8. Bersifat spekulatif/ tidak faktawi
Tambahan Dari Saya
Secara sederhana Pemikiran filsafat adalah tidak terikat dengan APAPUN
Komentar Anda di rwblog.id adalah tanggapan pribadi, kami berhak menghapus komentar yang mengandung kata-kata pelecehan, intimidasi, dan SARA.
EmoticonEmoticon